Kata - kata yang familiar di dengar ketika acara malam inagurasi, 10 September 2011. Setelah sekian lama berkutat dengan dua kegiatan OSPEK/OMBA di tingkat universitas dan fakultas (kalau di Fakultas Teknik dikenal dengan sebutan PROTEKSI, untuk FKIP dikenal dengan sebutan AKSI Kampus, masing - masing fakultas memiliki ciri tersendiri). Kegiatan yang memang menyibukkan bagi para mahasiswa baru dimana mereka harus mempelajari dan diajari oleh panitia senior untuk disiplin dan berlatih agar ketika menghadapi job - job saat kuliah nanti tidak kaget. Kegiatan yang dirasa positif, walaupun banyak diiringi dengan surprise attack dan beberapa kekonyolan lain yang tidak bisa disebutkan satu persatu.
Sebagaimana diketahui, OMBA untuk tingkat universitas dilaksanakan dua hari, yaitu tanggal 15-16 Agustus 2011 dan tingkat fakultas pada minggu kedua september (Tiap fakultas relatif). Dalam pelaksanaan OMBA ini ada tim penilai yang menilai fakultas mana yang memiliki kinerja terbaik dalam pelaksanaaan OMBA-nya. Fakultas yang memiliki kinerja terbaik tersebut akan mendapatkan piala bergilir ospek terbaik. Pengumumannya akan diberitahukan pada saat malam inagurasi.
Pada ospek tahun sebelumnya Fakultas Teknik memegang piala bergilir, namun pada tahun ini piala ospek terbaik jatuh pada FKIP. Pada saat malam inagurasi ada beberapa event yang ditunjukkan yaitu perform dari masing - masing fakultas, fashion show dengan pakaian ketika ospek dan pengumuman pemenang. Pelaksanaan berjalan dengan baik meskipun sempat terjadi ricuh akibat kembang api.
Tidak banyak yang bisa disampaikan pada saat kegiatan dikarenakan ada sesuatu hal yang mungkin tidak perlu dipublikasikan dan mungkin dianggap restricted.
Komentar
Posting Komentar